Project’s Detail

DESKRIPSI TUGAS AKHIR :
OPTIMALISASI ALAT BERAT PADA PEKERJAAN GALIAN TANAH BANGUNAN PELIMPAH ATAU SPILLWAY (STUDI KASUS PROYEK BENDUNGAN SEPAKU-SEMOI)
Abstrak (Abstracts)
The Sepaku-Semoi Dam construction project has a land area of about 378 hectares, so the use of heavy equipment is required to assist the work on the Sepaku-Semoi Dam construction project. The use of this heavy equipment serves to streamline time and can optimize a job in the project. Therefore, precise calculations are needed to optimize the use of heavy equipment in a work item by knowing the productivity value of the heavy equipment used in order to produce the right or optimum time and cost of work. The process to obtain data that will be used for the purposes of this research uses two methods, namely literature review and field review. From the research results obtained: the value of production work per hour, namely excavator 135.15 m3/hour, dumb truck 22.35 m3/hour, and bulldozer 112.56 m3/hour; the amount of use of heavy equipment is the analytical calculation using 4 units of excavators, 26 units of dumb trucks, and 1 unit of bulldozer, the original condition of the field uses 2 units of excavators, 14 units of dumb trucks, and 1 unit of bulldozer, alternative calculation 1 uses 3 units of excavators, 18 units dumb truck, and 1 unit of bulldozer, and alternative calculation 2 using 4 units of excavator, 21 units of dumb truck, and 2 units of bulldozer; the duration of the execution of the work is the calculation of the analysis for 123 days, the calculation of the original condition of the field for 163 days, the calculation of alternative 1 for 208 days, and the calculation of alternative 2 for 134 days; and the total cost of using heavy equipment, namely the analytical calculation of Rp8,981,622,000.00, the calculation of the original field conditions of Rp8,879,608,750.00, the calculation of alternative 1 of Rp8,753,465,000.00, and the calculation of alternative 2 of Rp8. 988,980,000.00. So that the more optimal use of heavy equipment is alternative 1, namely using 2 excavator units, 14 dumb trucks, and 1 bulldozer unit. The duration of the work is 208 days and the total cost of using heavy equipment is Rp8,753,465,000.00. Proyek pembangunan Bendungan Sepaku-Semoi memiliki luas lahan sekitar 378 hektare, sehingga dibutuhkan penggunaan alat berat untuk membantu jalannya pekerjaan pada proyek pembangunan Bendungan Sepaku-Semoi tersebut. Penggunaan alat berat ini berfungsi untuk mengefisienkan waktu dan dapat mengoptimalkan suatu pekerjaan dalam proyek tersebut. Maka dari itu dibutuhkan perhitungan yang tepat untuk mengoptimalkan penggunaan alat berat dalam suatu item pekerjaan dengan mengetahui nilai produktivitas alat berat yang digunakan agar menghasilkan waktu dan biaya pekerjaan yang tepat atau optimum. Proses untuk mendapatkan data yang akan digunakan untuk keperluan penelitian ini menggunakan dua metode yaitu tinjauan pustaka dan tinjauan lapangan. Dari hasil penelitian didapatkan: nilai produksi kerja per jam yaitu excavator 135,15 m3/jam, dumb truck 22,35 m3/jam, dan bulldozer 112,56 m3/jam; jumlah penggunaan alat berat yaitu perhitungan analisis menggunakan 4 unit excavator, 26 unit dumb truck, dan 1 unit bulldozer, kondisi asli lapangan menggunakan 2 unit excavator, 14 unit dumb truck, dan 1 unit bulldozer, perhitungan alternatif 1 menggunakan 3 unit excavator, 18 unit dumb truck, dan 1 unit bulldozer, dan perhitungan alternatif 2 menggunakan 4 unit excavator, 21 unit dumb truck, dan 2 unit bulldozer; durasi waktu pelaksanaan pekerjaan yaitu perhitungan analisis selama 123 hari, perhitungan kondisi asli lapangan selama 163 hari, perhitungan alternatif 1 selama 208 hari, dan perhitungan alternatif 2 selama 134 hari; serta biaya total penggunaan alat berat yaitu perhitungan analisis sebesar Rp8.981.622.000,00, perhitungan kondisi asli lapangan sebesar Rp8.879.608.750,00, perhitungan alternatif 1 sebesar Rp8.753.465.000,00, dan perhitungan alternatif 2 sebesar Rp8.988.980.000,00. Sehingga penggunaan alat berat yang lebih optimal adalah alternatif 1 yaitu menggunakan 2 unit excavator, 14 unit dumb truck, dan 1 unit bulldozer. Durasi waktu pekerjaan selama 208 hari dan biaya total penggunaan alat berat sebesar Rp8.753.465.000,00.

Keyword : Excavator, Dumd Truck, dan Bulldozer

Nilai Properti
: IRZAM SYAMSUDDIN, : 922018044, : Politeknik Negeri Balikpapan, : TEKNIK SIPIL, : 2021, : Indonesia, : Tugas Akhir, : Prepustakaan Poltekba,

 

Download Full Text
Pembimbing
Ezra Hartarto Pongtuluran, S.T., M.Eng.

E-mail :

www.poltekba.ac.id
Desak Made Ristia Kartika, S.Pd., M.Sc.

E-mail :desak.kartika@poltekba.ac.id

www.poltekba.ac.id
https://www.elementbike.id/data/selotgacorku/https://karanganbungacilacap.com/https://karanganbungacilacap.com/selotgacorku/https://sipolahta.dispermadesdukcapil.jatengprov.go.id/fontawesome-free/-/slot186/https://dupak.dinkes.jatimprov.go.id/public/storage/-/https://simawa.upnvj.ac.id/uploads/temp/smaxwin/https://e-learning.uniba-bpn.ac.id/rahasia/https://www.elementbike.id/product/slot186/https://bpiw.pu.go.id/image/scatter/http://lms.sipil.ft.unand.ac.id/layouts/https://e-learning.universitasbumigora.ac.id/local/maxclub/