Project’s Detail

DESKRIPSI TUGAS AKHIR :
PENGARUH PENGGUNAAN PASIR SILIKA BANGKA SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT HALUS TERHADAP KUAT TEKAN BETON NORMAL
Abstrak (Abstracts)
Pasir kuarsa atau pasir silika merupakan salah satu material alam yang melimpah di Indonesia. Indonesia memiliki potensial sumberdaya alam bahan baku pembuatan silika murni yaitu pasir kuarsa yang telah banyak dimanfaatkan dalam dunia industri. Kandungan mineral utama pasir silika berupa silikat (SiO2) yang dapat dipakai sebagai bahan tambahan atau bahan pengganti dalam campuran beton untuk meningkatkan kekuatan. Dengan ini pasir silika diduga dapat bersifat pozzolanic dan bersifat amorf sehingga dapat dipakai sebagai cementitious material pada beton. Pada penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan pasir silika Bangka terhadaap kuat tekan beton dan mengetahui besar kuat tekan pada beton dengan menggunakan pasir silika Bangka sebagai pengganti agregat halus dengan persentase 0%, 10%, 20%, 30%, 40%, 50% dari berat agregat halus (pasir Samboja). Metode yang digunakan dalam tugas akhir ini dalah metode ekperimental. Metode eksperimental adalah penelitian untuk mengetahui akibat dari perlakuan yang diberikan terhadap suatu hal yang sedang diteliti. Tujuan dari penelitian menggunakan metode eksperimental ini yaitu untuk mengetahui pengaruh penambahan Pasir silika Bangka terhadap kuat tekan beton. Berdasarkan hasil penelitian beton dengan pensubstitusian pasir silika sebagai pengganti agregat halus dengan variasi tertentu yang sudah dilakukan dalam penelitian ini mendapatkan kesimpulan, Nilai kuat tekan beton umur 28 hari pada sampel benda uji dengan pesentase substitusi pasir silika pada agregat halus mendapatkan hasil kuat tekan rata-rata pada BN (0% PS) 18,87 MPa PS-1 (10% PS) 18,49 MPa PS-2 (20% PS) 18,68 MPa PS-3 (30% PS) 19,62 MPa PS-4 (40% PS) 19,82 MPa PS-5 (50% PS) 21,14 MPa. Pengaruh penggunaan pasir silika pada campuran beton menghasilkan penurunan pada kuat tekan beton dengan variasi 10% dan variasi 20%. Namun divariasi, 30%, 40% dan 50% mengalami peningkatan kuat tekan dari beton normal. Maka dapat disimpulkan semakin bertambah komposisi pasir silika yang digunakan, semakin meningkat kuat tekannya. Quartz sand or silica sand is one of the abundant natural materials in Indonesia. Indonesia has potential natural resources as raw material for the manufacture of pure silica, namely quarts sand which has been widely used in the industrial world. With this, it can be used as a cementitious material in concrere. This study aims to determine the effect of using Bangka Silica sand on the compressive strength of concrete and to determine the compressive strength of concrete by using Bangka Silica sand as a substitute for fine aggregate with percentages of 0%,10%,20%,30%,40%,50% of the weight of fine aggregate (Samboja sand). The method used in this final project is an experimental method. The experimental method is a research to determine the effect of the treatment given to a thing that is being studied. The purpose of research using this experimental method is to determine the effect of adding Bangka silica sand to the compressive strength of concrete. Based on the research results of concrete with silica sand substitution as a substitute for fine aggregate with certain variations that have been carried out in this study, the compressive strength value of 28 days concrete on the sample of the test object with the percentage of substitution of silica sand on the fine aggregate obtained the average compressive strength at BN (0% PS) 18.87 MPa PS-1 (10% PS) 18.49 MPa PS-2 (20% PS) 18.68 MPa PS-3 (30% PS) 19.62 MPa PS-4 (40 % PS) 19.82 MPa PS-5 (50% PS) 21.14 MPa. The effect of the use of silica sand in the concrete mixture resulted in a decrease in the compressive strength of concrete with a variation of 10% and a variation of 20%. However, it was varied, 30%, 40% and 50% increased compressive strength from normal concrete. Then it can ensure improving the composition of the silica sand used, increasing its compressive strength.

Keyword : Silica Sand, Samboja Sand, Concrete, Compressive Strength

Nilai Properti
: MASNIAH , : 922019040, : Politeknik Negeri Balikpapan, : TEKNIK SIPIL , : 2022, : Indonesia, : Tugas Akhir, : Prepustakaan Poltekba,

 

Download Full Text
Pembimbing
Mariatul Kiptiah, S.T., M.Eng.

E-mail :

www.poltekba.ac.id
Mahfud, S.Pd., M.T.

E-mail :mahfud@poltekba.ac.id

www.poltekba.ac.id
https://www.elementbike.id/data/selotgacorku/https://karanganbungacilacap.com/https://vclass.unila.ac.id/blog/sdana/https://sipolahta.dispermadesdukcapil.jatengprov.go.id/fontawesome-free/-/slot186/https://dupak.dinkes.jatimprov.go.id/public/storage/-/https://simawa.upnvj.ac.id/uploads/temp/smaxwin/https://e-learning.uniba-bpn.ac.id/rahasia/https://www.elementbike.id/product/slot186/https://bpiw.pu.go.id/image/scatter/http://lms.sipil.ft.unand.ac.id/layouts/https://e-learning.universitasbumigora.ac.id/local/maxclub/